Instalasi sebuah sistem operasi baik Windows maupun Linux, umumnya menggunakan media keping CD atau DVD. Namun untuk Linux, kali ini kita bisa menggunakan USB Flash Disk (UFD) sebagai media installer-nya atau diistilahkan dengan Live USB.

Untuk membuat Linux Ubuntu Live USB melalui Live CD (tanpa perlu Ubuntu sistem telah terpasang), siapkan alat dan bahan:
- Live CD Ubuntu 8.10 Intrepid Ibex atau versi lebih baru
- UFD minimal 1 GB
- PC, laptop atau netbook yang mendukung booting melalui CDROM

Caranya:
- Boot Live CD Ubuntu
- Setelah masuk ke desktop, tancapkan UFD tunggu sampai muncul ikonnya
- Klik System – Administration – USB Startup Disk Creator
- Pada jendela Make Startup Disk, Live CD akan langsung berada dalam kolom Source disc. Lihat gambar dibawah

- Klik UFD yang kita tancapkan tadi pada kolom Disk to Use
- Untuk lebih optimal, klik Discarded on shutdown
- Terakhir klik Make Startup Disk

Next→
←Prev

Artikel Terkait

Pilih Label

Baca lagi

Tidak ada komentar

No spam, no active link, please ^_^